Di zaman sekarang ini, ada banyak pilihan untuk kita dalam menentukan suatu instrumen trading, dan yang selama beberapa tahun kebelakang ini sedang populer adalah instrumen saham dan crypto. Tetapi tahukah kamu bahwa saat ini ternyata ada juga lho suatu instrumen yang baru-baru belakangan ini sedang menjadi perbincangan yang cukup hangat, karena kita bisa menjual hasil karya kita secara digital, seperti foto, video, lukisan, ataupun art-art karya seni lainnya, untuk kemudian dijual agar kita bisa mendapatkan keuntungan, instrumen tersebut adalah NFT atau Non-Fungible Token. NFT adalah token yang dapat membuktikan kepemilikan suatu aset digital yang menggunakan sistem blockchain. Secara singkat, NFT adalah gambaran secara langsung dari aset fisik yang berwujud ke aset digital maupun karya-karya digital.
Lantas, bagaimana cara kita untuk mendapatkan dan memiliki NFT?
Cara Mendapatkan dan Memiliki NFT
Syarat pertama untuk memiliki NFT adalah terlebih dahulu kamu harus memiliki dompet crypto atau dompet digital. Iya, sebagian besar NFT biasanya hanya bisa dibeli dengan crypto. Setelah mendaftar dan memiliki dompet digital, kamu bisa menghubungkan dompet digital kamu dengan platform NFT marketplace yang kamu inginkan. Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa dompet digital yang kamu miliki harus sesuai dan cocok dengan platform NFT marketplace tersebut. Karena biasanya, tiap-tiap platform NFT memiliki dompet digital khusus yang hanya bisa dipakai pada platform NFT itu. Jadi, pastikan jika kamu belum memiliki dompet digital dan kamu ingin memiliki NFT, maka kamu harus menyesuaikan dompet digital kamu dengan platform NFT yang kamu ingin gunakan.
Nah selanjutnya, tahukah kamu kalau di Indonesia ternyata sudah ada lho marketplace yang menyediakan NFT, marketplace tersebut adalah Kolektibel. Apa sih NFT Kolektibel itu?
Kolektibel
Kolektibel adalah platform NFT pertama di Indonesia yang menampilkan dan menyediakan aksi dan momen terbaik khusus pada bidang olahraga, seni dan budaya, bahkan hingga lifestyle. Kolektibel sendiri menggunakan Vexanium blockchain sebagai basis tempat penyimpanan data-datanya. Fyi, Vexanium blockchain adalah public blockchain yang dibuat dan asli dari Indonesia sejak tahun 2018, dan yang paling penting adalah Vexanium blockchain ini sudah menjadi entitas yang legal juga lho, menarik bukan menggunakan platform dan blockchain asli Indonesia?
Dan selain itu, produk NFT yang saat ini disediakan dan dijual oleh Kolektibel adalah IBL NFT, iya IBL. IBL (Indonesian Basketball League) bekerjasama dengan Kolektibel untuk menghadirkan IBL NFT sebagai merchandise untuk para penggemar IBL. Tujuan diciptakannya IBL NFT ini adalah agar para penggemar atau suporter dapat semakin merasa dekat dengan para atlet atau pemain basket idolanya.
Pada marketplace NFT Kolektibel sendiri, terdapat dua market, yaitu primary market dan secondary market. Primary market adalah tempat para kolektor bisa mendapatkan atau membeli produk NFT terbaru. Sedangkan secondary market adalah tempat para sesama kolektor dapat menawarkan koleksinya untuk dijual antar sesama kolektor.
Semoga dengan membaca artikel ini, dapat membantu kamu dalam mendapatkan NFT, ya!